Cara Mudah Membuat Kerajinan Tangan dari Botol Plastik

1. Cara Membuat Bunga dari Botol Bekas

Kreasi Bunga Plastik dari Botol Bekas

    Tapi di tangan orang-orang kreatif sampah dari botol plastik tersebut bisa dibuat berbagai kerajinan dari botol bekas yang unik serta bernilai tinggi. Salah satunya adalah dengan membuat kreasi bunga dari limbah botol ini. Kamu bisa membuat bunga mawar, anggrek dan bunga lainya dengan memanfaatkan limbahbotol bekas yang ada di lingkungan sekitar.

     Pasti sudah tidak sabar kan untuk membuat bunga yang cantik dari botol bekas. Sebagai contoh yuk kita buat bunga mawar merah dari daur ulang botol plastik ini, Kalau sudah jadi kamu bisa gunakan sebagai bunga tanda cinta untuk kekasih kamu.

    Sebelum membuat kerajinan dari botol bekas sebaiknya untuk menyiapkan berbagai bahan dan peralatan yang diperlukan seperti gunting, botol plastik bekas, lem tembak, kawat, tang, cat pewarna serta solder. Bila semua sudah kamu siapkan yuk kita lanjut pada tahap cara membuat bunga mawarnya.

Langkah membuat bunga dari botol bekas

  • Sediakan semua alat dan bahan yang diperlukan
  • Gunting botol plastik menjadi potongan kecil berbentuk bunga
  • Rapikan potongan botol menggunakan solder yang telah dipanasi
  • Gunting bagian bawah botol menggunakan gunting menyerupai bentuk kelopak bunga
  • Susun setiap kelopak bunga yang dibuat menggunakan lem tembak
Cara Membuat Bunga dari Botol Bekas
Cara Membuat Bunga dari Botol Bekas
  • Cat bunga yang telah terbentuk menggunakan warna favorit kamu 🙂
  • Pasang pada kawat yang telah di buat menyerupai tangkai
  • Untuk langkah yang lebih detail bisa lihat pada gambar
Cara Membuat Bunga dari Botol Bekas
Cara Membuat Bunga dari Botol Bekas

     Jadilah sebuah mawar yang cantik rupawan. Hasil kreasi bunga dari botol bekas ini banyak di minati oleh masyarakat yang ada di Indonesia. Bahkan hasil kerajinan ini telah di ekspor ke luar negeri.

2. Membuat Pesawat Sederhana dari Botol Bekas

Mainan Pesawat dari Botol Bekas
Mainan Pesawat dari Botol Bekas

     Ternyata banyak yang tertarik untuk membuat mainan dari botol bekas, salah satu mainan itu adalah sebuah pesawat sederhana yang dibuat dari air minum kemasan. Berikut kami berikan tutorial cara mebuatnya, ikutin panduanya step bay step ya.

     Untuk membuat mainan ini kita perlu mempersiapkan bahan serta peralatan yang dibutuhkan seperti botol bekas, gunting, kardus bekas, serta spidol permanen.

    Fungsi dari barang-barang tersebut adalah botol akan digunakan sebagai badan pesawat, kardus bekas bisa digunakan sebagai sayap pesawat. Sedangkan gunting untuk membentuk bentuk sayap pada kardus dan juga untuk mengiris botol. Fungsi spidol untuk membuat pola pada kardus dan untuk menghias badan pesawat.

    Untuk cara membuatnya kamu bisa mengikuti tutorial yang ada pada gambar.

Alat dan Bahan Untuk Membuat Pesawat Botol
Alat dan Bahan Untuk Membuat Pesawat Botol
Buatlah Sayap Pesawat Mengunakan Kardus
Buatlah Sayap Pesawat Mengunakan Kardus
Buatlah Mall Pada Botol Untuk Tempat Sayap.
Buatlah Mall Pada Botol Untuk Tempat Sayap.
Gabungkan Sayap dengan Bada Pesawat.
Gabungkan Sayap dengan Bada Pesawat.

    Jadilah sebuah mainan yang sederhana dan edukatif untuk anak-anak tercinta agar lebih bahagia. Itulah beberapa kerajinan tangan yang bisa dibuat dari botol bekas.

                                                    Terimakasih ^_^

Komentar

Postingan populer dari blog ini

31 permainan di indonesia

Tempat Wisata diBandung

Cara Sederhana Merawat Kaos Kaki Supaya Awet